Daftar Isi:
Jawaban Biologi SMA Kelas XI Aktivitas 4.6 – Sobat, pada kesempatan ini akan disajikan pembahasan soal tentang perbedaan ciri fisiologis penduduk di kawasan dataran tinggi dengan dataran rendah. Tingginya keanekaragaman geografis di seluruh dunia telah membentuk perbedaan yang menarik dalam ciri fisiologis penduduk di kawasan dataran tinggi dan dataran rendah. Fenomena ini bukan hanya mencakup perbedaan warna kulit yang mungkin tampak mencolok, tetapi juga melibatkan adaptasi tubuh yang menarik terhadap lingkungan yang berbeda.
Dataran tinggi dan dataran rendah memiliki karakteristik lingkungan yang berbeda, seperti tingkat ketinggian, kandungan oksigen, dan paparan sinar matahari yang berbeda. Sebagai akibatnya, penduduk yang tinggal di kawasan ini telah mengalami evolusi dan adaptasi yang unik.
Pembahasan soal ini diambil dari materi yang terdapat pada buku Biologi untuk SMA/MA Kelas XI Kurikulum Merdeka. Berikut adalah pembahasan soal selengkapnya, mari kita simak bersama. Selamat membaca !
Jawaban Biologi SMA Kelas XI Aktivitas 4.6 Halaman 103
Aktivitas 4.6
Diketahui bahwa penduduk di kawasan dataran tinggi memiliki ciri fisiologis yang berbeda dengan yang tinggal di dataran rendah. Salah satunya terlihat dari kulit mereka cenderung lebih kemerahan. Sejumlah temuan penelitian menujukkan adanya keterkaitan antara fenomena ini dengan profil komponen darah.
Baca Juga : Jawaban Biologi SMA Kelas XI Latihan 4.2
Dapatkah Kalian menganalisis bagaimana keterkaitan tersebut? Gunakan berbagai referensi untuk memperkuat analisis Kalian!
Tuliskan jawaban Kalian dalam pembahasan singkat (maksimal 1 halaman A4) dengan menyertakan sumber referensi yang digunakan!
Jawaban :
Perbedaan ciri kulit yang lebih kemerahan pada penduduk dataran tinggi dibandingkan dengan dataran rendah dapat memiliki keterkaitan dengan profil komponen darah karena beberapa faktor berikut:
Dalam jangka waktu yang lama, tubuh penduduk pegunungan akan mengalami adaptasi dengan meningkatkan produksi eritrosit (sel darah merah) yang mengandung hemoglobin (protein dalam sel darah merah). Hemoglobin berfungsi untuk mengikat oksigen dan mendistribusikannya ke seluruh tubuh.
Penduduk pegunungan memerlukan jumlah hemoglobin yang lebih banyak agar dapat mengoptimalkan penyerapan oksigen yang terbatas. Kulit yang cenderung kemerahan terjadi karena pembuluh darah melebar, atau yang dikenal dengan istilah medis sebagai vasodilatasi. Vasodilatasi memungkinkan aliran darah dan oksigen yang lebih banyak ke seluruh tubuh.
Kesimpulan
Itulah pembahasan soal yang dapat disajikan pembahasan soal tentang perbedaan ciri fisiologis penduduk di kawasan dataran tinggi dengan dataran rendah yang terdapat pada buku Biologi untuk SMA/MA Kelas XI Kurikulum Merdeka. Semoga dengan penyajian jawaban ini dapat bermanfaat dan membantu dalam belajar. Selamat belajar !
Baca Juga : Jawaban Biologi SMA Kelas XI Aktivitas 4.5
Disclaimer : Pembahasan mengenai jawaban di atas merupakan panduan yang dapat digunakan dalam belajar, bukan jawaban yang mutlak akan tetapi bersifat terbuka dan masih dapat dikembangkan.