Daftar Isi:
Jawaban Memahami Isi Berita dengan Strategi Prediksi – Berita adalah salah satu sumber informasi yang penting bagi masyarakat modern. Namun, terkadang kita sulit memahami isi berita karena berbagai alasan, seperti terlalu banyak istilah teknis atau bahasa yang sulit dipahami. Untuk mempermudah pemahaman kita terhadap isi berita, kita dapat menggunakan strategi prediksi.
Nah sebagai latihan kalian akan melakukan prediksi berita sebelum membaca. Materi ini terdapat pada buku Bahasa Indonesia SMP Kelas VII Kurikulum Merdeka. Berikut adalah pembahasan soal selengkapnya, simak yuk !
Jawaban Memahami Isi Berita dengan Strategi Prediksi Halaman 103
Menganalisis Teks Berita
Kegiatan 1 : Memahami Isi Berita dengan Strategi Prediksi
Membaca
Kalian akan membaca sebuah artikel berita dari media digital tentang para remaja pelindung bumi. Mereka melakukan aksi nyata dengan cara menanam mangrove di pinggir pantai, memunguti sampah gunung, sampai program reuse, reduce, recycle. Kalian pun dapat melakukan hal yang sama dengan mereka. Sejauh mana kalian mengetahui tentang cara melindungi bumi? Sebelum membaca, tandai setiap pernyataan di bawah ini, apakah menurut kalian benar atau salah? Mulailah dari kolom B S di sebelah kiri.
Baca Juga : Jawaban Perbedaan Berita Cetak dan Daring
Tabel 4.2 Prediksi Sebelum Membaca
Setelah kalian mengisi “Tabel Prediksi Sebelum Membaca” di kolom sebelah kiri, sekarang bacalah berita di bawah ini dengan saksama. Selama membaca, ujilah pendapat kalian terhadap pernyataan-pernyataan di atas. Kalian dapat berhenti sejenak saat menemukan kalimat dalam bacaan yang terkait dengan pernyataan pada tabel. Tidak apa-apa apabila pendapat kalian salah. Yang penting, kalian telah melakukan prediksi selama membaca.
Baca Juga : Jawaban Pertanyaan Pemantik tentang Teks Berita
Jawaban :
Sebelum membaca | Pertanyaan | Sesudah membaca | ||
B | S | B | S | |
V | 1. Mangrove adalah ekosistem terpenting yang berada di pesisir pantai. Wilayah ini memiliki keanekaragaman hayati yang tinggi. | V | ||
V | 2. Selain menjaga kelestarian alam, konservasi mangrove dapat meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar. | V | ||
V | 3. Membuang sampah di gunung akan menyebabkan bencana alam. | V | ||
V | 4. Salah satu tujuan aksi nyata memunguti sampah di gunung adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat. | V | ||
V | 5. Pihak yang paling dirugikan oleh banyaknya sampah adalah manusia. | V |
Baca Juga : Jawaban Mengenali Teks Prosedur Dalam Fiksi
Kesimpulan
Itulah pembahasan soal yang dapat disajikan tentang jawaban memahami isi berita dengan strategi prediksi yang terdapat pada buku Bahasa Indonesia SMP Kelas VII Kurikulum Merdeka. Semoga dengan penyajian jawaban ini dapat bermanfaat dan membantu kalian dalam belajar. Selamat belajar !
Disclaimer : Pembahasan mengenai jawaban di atas merupakan panduan yang dapat digunakan dalam belajar, bukan jawaban yang mutlak akan tetapi bersifat terbuka dan masih dapat dikembangkan.